Mushola Al-Islah Jl leces no.7 Sonosari Kab.Malang kumpulan doa rezeki

Selasa, 29 Oktober 2024

Keutamaan Al Aziz اَلْعَزِيْزُ

 Al-Aziz

Allah juga mempunyai nama al-Aziz Nama yang mencerminkan sebuah kemuliaan dan kebesaran Zat-Nya Yang Maha Perkasa Allah mempunyai singgasana dan kedudukan yang Maha Tinggi,Dia pemilik tunggal segala kemuliaan dan Dialah yang memberikan kemuliaan kepada siapa saja yang Dia kehendaki,Mahasuci Allah yang dengan kehendak-Nya seseorang dapat menjadi mulia dan dengan kehendak-Nya pula seseorang dapat menjadi hina Maka sungguh benar bahwa Allah adalah al-Aziz Tuhan yang Maha Muliayang tidak memerlukan sesuatupun dari makhluk-Nya.Tuhan yang Maha TInggi yang tidak satupun dari Makhluk-Nya mampu mencapai keagungan Zatn-Nya.

Tanda keperkasaan dan Keagungan Allah pada setiap makhluk-Nyaterlihat dalam rezeki yang diberikan-Nya,ilmu-Nya,hikmah-Nya dan juga pada setiap rahmat-Nya,Allah adalah Tuhan yang Mahatinggi yang memiliki hokum mutlak tidak ada sekutu bagi-Nya,Mahasuci Allah,Pemilik segala kemuliaan dan kekuasaan.Dia Berada disinggasana-Nya yang agung dan mengatur segala urusan makhluk-Nya seluruh makhluk bertasbih dengan menyebut nama-Nya Dia adalah hakim terbaik yang mengadili setiap makhluk-Nya dengan adil.Allah adalah Tuhan yang Mahamulia,Maha Menentukan,Mahabijaksana,Maha Pemberi dan Maha Mengetahui


اَلْعَزِيْزُ

Al ‘Aziiz = Yang Maha Mengalahkan


Membantu Tercapainya Hajat

Jika kita sedang memiliki hajat kepada seorang penguasa dan kita khawatir ketika hajat tersebut disampaikan kita malah direndahkan olehnya,Maka sebelum menghadp kepadanya,Bacalah asma ini secara terus menerus hingga kita berhadapan dengannya,Insya Allah dengan cara seperti ini sang penguasa akan menghormati dan memuliakan kita melebihi penghormatan kepada oranglain yang sedang bersamanya

Senantiasa Dimuliakan oleh Orang Lain

jika kita sering tampil dihadapan orang lain entah untuk mengisi ceramah,seminar,diskusi,pengajian atau hal lainnya maka supaya kita senantiasa dihormati dan dimuliakn oleh para pendengar bacalah asma ini sebagai bacaan rutin setiap hari dalam keadaan bagaimanapun.Sebelum kita berangkat ke tempat acara bacalah asma ini secara terus-menerus hingga tiba ditempat acara tersebut,Insya Allah kita akan memperoleh penghormatan yang istimewa dari mereka

Menjadi Mandiri Tanpa Membutuhkan Bantuan Orang Lain

jika kita ingin hidup mandiri tanpa selalu mengharapkan bantuan dari orang lain termasuk dari orang tua kita maka bacalah asma ini sebanyak 40 kali setiap usai shalat subuh selama 40 hari.Insya Allah dengan izin-Nya kita akan menjadi individu yang mandiri yang tidak bergantung kepada orang lain

Membangkitkan Kewibawaan

Jika kita termasuk orang yang memegang jabatan pimpinan pada sebuah organisasi perusahaan,pemerintahan dan kita ingin menjadi pimpinan yang berwibawa maka bacalah asma ini setiap hari minimal 100 kali setiap selesai shalat lakukan amalan ini secara istiqamah,Insya Allah dalam waktu dekat wajah kita akan memancarkan aura positif yang menimbulkan rasa hormat dan segan dari setiap orang atau bawahan yang berhadapan dengan kita

Mengatasi Berbagai Kesulitan

Sepanjang hidup kita akan selalu menghadapi berbagai masalah berupa ancaman,fitnah,keruwetan dan kekalutan dalam masalah bisnis,organisasi,keluarga,pergaulan sehari-hari dan sebagainya untuk mengatasi berbagai kesulitan tersebut bacalah asma ini sebagai bacaan rutin dalam kondisi apapun,baik ketika berdiri,duduk,berbaring atau berjalan saat berjalan saat membaca asma ini perbanyaklah memohon kepada Allah didalam hati supaya kesulitan dan kekalutan yang terjadi segera disudahi insya Allah,Allah akan mendatangkan pertolongan kepada kita dari tempat yang tidak diduga sehingga berbagai masalah yang terjadi dapat terselesaikan dengan baik

Dzikir ini sangat cocok bagi orang yang memiliki nama Abdul Aziz

Sumber : Syamsul Maarif

                  Mengenal AsmaulHusna

 Download Asmaul Husna Al Aziz

Asmaul Husna Al Aziz



pakisaji malang sonosari

0 comments:

Posting Komentar