Al Mushawir
Nama Allah al-Mushawir berarti Dzat Yang Maha Menciptakan makhluk
sesuai dengan bentuknya masing-masing yang beraneka ragam manusia diciptakan
Allah dengan bentuk yang paling indah,sedang makhluk yang bernama kera
diciptakan Allah dengan bentuk yang lain demikian juga halnya dengan burung dan
makhluk lainnya mereka diciptakan Allah dengan bentuk yang lainnya mereka
diciptakan Allah dengan bentuk yang berbeda beda Allah telah menyeru kepada
manusia dalam sebuah firman-Nya
يٰۤاَيُّهَا الۡاِنۡسَانُ مَا غَرَّكَ بِرَبِّكَ
الۡكَرِيۡمِۙ ٦ الَّذِىۡ خَلَقَكَ فَسَوّٰٮكَ فَعَدَلَـكَۙ ٧فِىۡۤ اَىِّ صُوۡرَةٍ
مَّا شَآءَ رَكَّبَكَؕ ٨
Wahai manusia!
Apakah yang telah memperdayakan kamu (berbuat durhaka) terhadap Tuhanmu Yang
Maha Pengasih.Yang telah menciptakanmu lalu menyempurnakan kejadianmu dan
menjadikan (susunan tubuh)mu seimbang,dalam bentuk apa saja yang dikehendaki,
Dia menyusun tubuhmu.(al-Infithar
:6-8)
Allah juga berfirman dalam surah Ali imran:6
هُوَ الَّذِىۡ يُصَوِّرُكُمۡ فِى الۡاَرۡحَامِ كَيۡفَ
يَشَآءُ ؕ
لَاۤ اِلٰهَ اِلَّا هُوَ الۡعَزِيۡزُ الۡحَكِيۡمُ ٦
Dialah yang
membentuk kamu dalam rahim menurut yang Dia kehendaki. Tidak ada tuhan selain
Dia. Yang Mahaperkasa, Mahabijaksana
Maha Suci Allah
Dzat yang menciptakan dan membentuk,Dialah yang telah menciptakan seluruh
makhluk ciptaan-Nya dengan bentuk yang sempurna agar mereka dapat mengemban
tugas mereka masing-masing di alam kehidupan ini
اَلْمُصَوّرُ
Al Mushawwir = Yang Menciptakan
rupa makhluk
Menghadirkan
ide-ide kreatif
Jika kita seorang designer atau pelukis dan pada suatu saat pikiran kita buntu untuk mendapatkan ide-ide bagus maka bacalah asma ini secara berulang-ulang dalam kondisi apapun baik saat duduk,berdiri atau berbaring,Insya Allah dengan cara demikian ide-ide menakjubkan dan kreatif akan bermunculan di kepala kita
Memudahkan
setiap pekerjaan yang ditangani
Jika kita
seorang pekerja berat atau pekerja kasar dan saat-saat tertentu kita merasa
kesulitan untuk menyelesaikan pekerjaan kita merasa kesulitan untuk
menyelesaikan pekerjaan kita untuk mengatasi hal tersebut maka bacalah asma ini
sebanyak 100 kali setiap selesai shalat fardhu dan saat hendak mengerjakan
pekerjaan yang berat tersebut bacalah asma ini sebanyak 11 kali,Insya
Allah,Allah akan memudahkan setiap pekerjaan yang kita tangani meski pekerjaan
tersebut sangat berat kita rasakan lebih
tepat lagi bila pekerjaan yang kita tangani tergolong pekerjaan yang
membutuhkan perancangan,seperti melukis,mendesign dan pekerjaan yang
membutuhkan keterampilan
Ingin segera
dikaruniai anak
Jika kita
termasuk pasangan yang sudah lama merindukan kehadiran seorang anak tetapi
belum juga dianugerahi cobalah sang istri berpuasa selama 7 hari dari hari
minggu hingga hari Sabtu,pada waktu hendak berbuka puasa ambil segelas air dan
bacakan asma ini sebanyak 21 kali kemudian air tersebut diminum untuk berbuka
puasa bagi sang suami hendaklah ia berbuat perkara yang sama yakni juga
berpuasa tetapi hanya 3 hari kemudian pada waktu hendak berijma',bacalah asma
ini sebanyak10 kali.Insya Allah dengan cara seperti ini Allah akan segera
menganugerahi kita buah hati yang shalih atau shalihah
Dzikir ini
sangat cocok bagi para arsitek,designer dan para ahli seni rupa
Sumber : Syamsul Maarif
Mengenal
Asmaul Husna
Download Keutamaan Dzikir Asmaul Husna Al Mushawir
Al Mushawir |
0 comments:
Posting Komentar