Al-Khaliq
Allah adalah Sang PEncipta yang menciptakan dan mengadakan segala
sesuatu yang sebelumnya tidak ada Misalnya Allah menciptakan manusia dari tanah
Allah telah ada sebelum segala sesuatu ada kemudian Allah menciptakan bumi
,langit beserta isinya dan menghiasi langit dengan bintang-bintang yang
bertebaran Allah juga yang menciptakan binatang,burung dan menjalankan awan
diangkasa dan kapal di lautan
Segala sesuatu yang telah Allah ciptakan itu Dia sediakan untuk keperluan manusia agar manusia bersyukur,Al-Khaaliq adalah sifat Allah yang tidak dimiliki oleh siapapun sifat ini mencerminkan sebuah kekuasaan mutlak tanpa batas Keagungan yang kekal abadi dan juga Kesempurnaan penciptaan yang benar-benar sempurna Allah berfirman dalam surah Al Al’Anaam 102-103
ذٰ لِكُمُ اللّٰهُ رَبُّكُمۡۚ
لَاۤ اِلٰهَ اِلَّا هُوَۚ
خَالِقُ كُلِّ شَىۡءٍ فَاعۡبُدُوۡهُۚ
وَهُوَ عَلٰى كُلِّ شَىۡءٍ وَّكِيۡلٌ ١٠٢ لَا تُدۡرِكُهُ الۡاَبۡصَارُ وَهُوَ
يُدۡرِكُ الۡاَبۡصَارَۚ
وَهُوَ اللَّطِيۡفُ الۡخَبِيۡرُ ١٠٣
Itulah Allah, Tuhan kamu; tidak ada tuhan selain Dia; Pencipta
segala sesuatu, maka sembahlah Dia; Dialah Pemelihara segala sesuatu.Dia tidak
dapat dicapai oleh penglihatan mata, sedang Dia dapat melihat segala
penglihatan itu dan Dialah Yang Mahahalus, Mahateliti.
Allah juga berfirman (Ar-Ra’ad:16)
قُلۡ مَنۡ رَّبُّ السَّمٰوٰتِ وَالۡاَرۡضِؕ قُلِ اللّٰهُؕ
قُلۡ اَفَاتَّخَذۡتُمۡ مِّنۡ دُوۡنِهٖۤ اَوۡلِيَآءَ لَا يَمۡلِكُوۡنَ
لِاَنۡفُسِهِمۡ نَفۡعًا وَّلَا ضَرًّاؕ
قُلۡ هَلۡ يَسۡتَوِى الۡاَعۡمٰى وَالۡبَصِيۡرُ ۙ
اَمۡ هَلۡ تَسۡتَوِى الظُّلُمٰتُ وَالنُّوۡرُ ۚ
اَمۡ جَعَلُوۡا لِلّٰهِ شُرَكَآءَ خَلَقُوۡا كَخَلۡقِهٖ فَتَشَابَهَ الۡخَـلۡقُ
عَلَيۡهِمۡؕ
قُلِ اللّٰهُ خَالِـقُ كُلِّ شَىۡءٍ وَّهُوَ الۡوَاحِدُ الۡقَهَّارُ
١٦
Katakanlah
(Muhammad), "Siapakah Tuhan langit dan bumi?" katakanlah,
"Allah." Katakanlah, "Pantaskah kamu mengambil
pelindung-pelindung selain Allah, padahal mereka tidak kuasa mendatangkan
manfaat maupun menolak mudarat bagi dirinya sendiri?" Katakanlah,
"Samakah orang yang buta dengan yang dapat melihat? Atau samakah yang
gelap dengan yang terang? Apakah mereka menjadikan sekutu-sekutu bagi Allah
yang dapat menciptakan seperti ciptaan-Nya sehingga kedua ciptaan itu serupa
menurut pandangan mereka?" Katakanlah, "Allah adalah Pencipta segala
sesuatu dan Dia Tuhan Yang Maha Esa, Mahaperkasa."
Allah juga berfirman dalam (Qs
Ar-Ra’ad :3)
يٰۤاَيُّهَا النَّاسُ اذۡكُرُوۡا نِعۡمَتَ اللّٰهِ
عَلَيۡكُمۡؕ هَلۡ مِنۡ خَالِـقٍ غَيۡرُ اللّٰهِ يَرۡزُقُكُمۡ مِّنَ السَّمَآءِ
وَالۡاَرۡضِؕ لَاۤ اِلٰهَ اِلَّا هُوَۖ فَاَنّٰى تُؤۡفَكُوۡنَ ٣
Wahai manusia!
Ingatlah akan nikmat Allah kepadamu. Adakah pencipta selain Allah yang dapat
memberikan rezeki kepadamu dari langit dan bumi? Tidak ada tuhan selain Dia;
maka mengapa kamu berpaling (dari ketauhidan)?
Apakah kita dapat menemukan Sang pencipta selain Allah sedangkan
hanya kepada Allah semua makhluk bersujud dan bertasbih, maka hanya ada satu
jawaban yaitu tidak ada sesuatu pun yang berhak menyandang nama Al-Khaaliq
kecuali hanya Allah Tuhan Yang Maha benar dan Maha Pencipta
اَلْخَالِقُ
Al
Khalik = Yang Menciptakan
Membuat anak menjadi pandai
jika kita memiliki anak yang kurang cerdas dan bahkan sering menjadi bahan olokan teman-temannya maka bacalah asma ini sebanyak 731 kali pada segelas air 731 kali pada segelas air kemudian minumkanlah air tersebut kepada anak kita lakukanlah cara seperti ini secara berulang-ulang insya allah dalm waktu dekat anak kita akan dianugerahi otak yang cerdas cepat menerima suatu pelajaran dan memiliki daya paham yang tinggi
Menambah pahala amalan kebaikan
Jika kita ingin memiliki tabungan pahala yang banyak di akhirat kelak maka bacalah asma ini secara berulang-ulang di malam hari dengan penuh kekhusukan,insya Allah, Allah akan menciptakan satu malaikat yang bertugas melakukan amal kebaikan untuk kita pada hari hisab kelak pahala amal kebaikan kita dengan izin Allah
Sumber : Syamsul Maarif
Mengenal
AsmaulHusna
Download Dzikir Asmaul Husna Al Khaliq
Asmaul Husna Al Khaliq |
0 comments:
Posting Komentar